Tempat Resep Masakan

Kamis, 29 Januari 2015

Resep Membuat Okonomiyaki Mudah

Resep Membuat Okonomiyaki Mudah - Satu lagi masakan dari negeri Sakura yang bisa bunda jadikan referensi ketika memasak di rumah yaitu okonomiyaki. Okonomyaki merupakan salah satu masakan Jepang yang kini banyak diburu oleh warga Indonesia. Okonomiyaki terbuat dari gorengan tepung dengan kol kemudian diberi isi didalamnya seperti cumi-cumi, daging sapi maupun udang. Jadi terserah bunda mau milih yang mana. Mudah kan bun kayaknya membuatnya?


Jika dilihat sekilas okonomiyaki hampir mirip bentuknya dengan pizza, hanya saja bahan-bahan yang digunakan sedikit berbeda. Yang membuat okonomiyaki banyak disukai oleh semua orang adalah saus yang digunakan sebagai siramannya sangat nikmat sekali. Sehingga tak ayal membuat orang yang mencobanya menjadi ketagihan. Untuk lebih jelasnya mengenai resep okonomiyaki, langsung saja kita simak bagaimana tahapan-tahapan dalam membuatnya.

Resep Membuat Okonomiyaki

Bahan okonomiyaki :
  • Kol putih 180 gram
  • Wortel 2 buah, parut kasar
  • Daun bawang 4 batang, potong tebal
  • Tepung terigu 90 gram
  • Kuah kaldu 10 sendok makan
  • Katsuoboshi secukupnya
  • Nori lembaran secukupnya
  • Kaldu bubuk 2 sendok teh
  • Telur ayam 2 butir
  • Cumi-Cumi secukupnya, potong kecil-kecil
  • Mayones secukupnya
Bahan saus :
  • Saus tomat 6 sendok makan
  • Kecap Inggris 4 sendok makan
  • Saus tiram 2 sendok makan
  • Gula pasir secukupnya
  • Kuah kaldu cumi-cumi secukupnya

Cara Membuat Okonomiyaki

  1. Pertama campurkan kol terigu dan kuah kaldu. Aduk hingga tercampur rata.
  2. Setelah bahan diatas tercampur rata masukkan wortelnya, daun bawang, dan juga telur kedalam adonan diata.
  3. Tuang setengah dari adonan okonomiyaki diatas pan kemudian beri isian cumi-cumi yang sudah dipotong diatasnya. Lalu tutup dengan adonan okonomiyaki yang tersisa diatasnya.
  4. Balik adonan jika dirasa adonan sudah tebal diatas pan.
  5. Masak adonan sampai benar-benar matang dan harum.
  6. Jika sudah matang, angkat okonomiyaki dari pan kemudian potong sesuai selera.
  7. Setelah itu sajikan diatas piring kemudian siram saus, mayones dan taburi katsuobushi serta potongan nori.
  8. Okonomiyaki siap untuk disuguhkan.
bagi anda pecinta masakan china, ini ada satu lagi resepnya :

Nah itulah bunda resep okonomiyaki dari saya. Selamat mencoba yaa di rumah, semoga bermanfaat.

Resep Membuat Okonomiyaki Mudah Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown