Tempat Resep Masakan

Selasa, 27 Mei 2014

Resep Kolak Pisang Manis Segar

Resep Kolak Pisang Manis Segar - Semua pasti pernah merasakan manisnya kolak, entah itu yang berbahan dasar pisang ataupun singkong. Melihat dari bahannya kolak pisang yang paling sering dibuat. Ya memang karena pisang mudah didapatkan. Tak peduli posisi tempat tinggal di desa ataupun kota metropolitan sekalipun. Hanya dengan datang di pedagang buah saja, tinggal dipilih dech mau pisang apa. Disini saya menyarankan penggunaan pisang pipit. Jika tahu jenisnya silahkan cari di internet. Saat sudah menemukan pisang pipit tinggal diolah dengan berpatokan resep kolak pisang. Di dalam cara membuat kolak pisang ada penambahan bahan utama yaitu tape. Tujuannya untuk memberi variasi rasa. Jika memang tidak suka dengan penambahan bahan yag saya sarankan silahkan gunakan pisang saja. Tak usah khawatir rasanya tetap nikmat menggugah selera.
Resep Kolak Pisang

Resep Kolak Pisang

Bahan
  • 10 buah Pisang Pipit
  • 100 gram Tape
  • 1/2 butir Kelapa dijadikan santan 1 liter
  • 2 ons Gula Jawa
  • 1/2 ons Gula Pasir
  • 2 lembar Daun Suji
  • 1 liter Air

Cara Membuat Kolak Pisang

  1. Tuangkan air dan daun suji kedalam wadah untuk didihkan. Gunakan api kecil.
  2. Setelah mendidih masukkan pisang pipit. Biarkan selama 10 menit.
  3. Masukkan gula jawa dan gula pasir. Aduk hingga gula menyatu degan bahan lainnya dengan jangka waktu 5 menit.
  4. Masukkan tape singkong sebentar saja cukup 1 menit. Ini penting karena jika terlalu lama tape akan lembek sekali dan tidak enak dimakan.
  5. Angkat dan sajikan.
  6. Jika dimakan pada waktu siang hari sangat cocok sekali dihidangkan dingin dengan cara ditambahkan es.
Silahkan Nikmati Kesegaran MinumanSEgar Lainnya: cukup dengan klik dibawah ini:
Resep Minuman Segar
Cara Membuat Jus Kulit Manggis
Resep Cara Membuat Susu Kedelai

Sejarah Munculnya Kolak

Mudah bukan membuat resep kolak pisang? Teryata dibalik kesederhanaan kolak tersimpan berbagai sejarah. Dahulu kala saat Indonesia masih di dominasi dengan agama Hindu dan Budha para ulama yang datang memutar otak untuk bisa menyampaikan ajaran agama secara damai. Tujuannya agar masyarakat yang notabennya belum menenal Islam dapat memeluknya. Tentu bukan hal mudah bukan?Untuk itu diciptakan berbagai karya seni sampai dengan makanan yang berbau islam salah satunya adalah kolak.

Pasti banyak yang tidak mengetahui tentang arti dari kolak. Teryata kolak diambil dari kata "khalik" yang berarti Allah sebagai penguasa bumi, langit dan isinya. Selanjutnya diperluas lagi dan kolak diartikan sebagai pendekatan terhadap Allah sang pencipta semesta alam. Seperti itulah singkat cerita mengenai kolak.

Semoga dengan belajar mengenai sejarah kolak kita dapat semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT dan dengan merasakan kesegaran kolak kita dapat bersyukur atas rejeki dan kenikmatan yang dibering sang pencipta semesta. Doa saya dengan diberikannya resep kolak pisang dapat menambah ketaqwaan kita semua.

Resep Kolak Pisang Manis Segar Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown