Resep Membuat Kebab Praktis dan Mudah - Kebab merupakan salah satu menu pilihan yang banyak diminati ketika waktu luang. Selain rasanya yang enak dan gurih, kebab juga mudah untuk disajikan. Dan tentunya praktis dibawa kemana aja, tinggal ditaruh di tempat makanan. Kalau sebelumnya bunda belum pernah membuat kebab, Sarah Quin akan berbagi resepnya buat bunda semua.
Sebenarnya kebab ini merupakan makanan yang sangat terkenal di Turki dan daerah sekitarnya. Seiring perkembangan jaman, kini masyarakat nusantara pun gemar untuk mengkonsumsi kebab. Kebab bisa berasal dari daging domba, ayam, maupun ikan yang ditusuk kemudian dipanggang. Pasti udah penasaran kan gimana sih cara membuat kebab? Langsung kita liat aja yuk langkah-langkahnya berikut ini.
Resep Membuat Kebab
Bahan:
- Tortila (roti kebab) 2 lembar
- Margarine 2 sendok teh
- Bawang bombay 50 gram, cincang halus
- Selada 50 gram, cincang halus
- Tomat 50 gram, potong memanjang
- Timun 50 gram, potong tipis
- Daging kebab 50 gram, dipotong-potong
- Saus tomat 2 sendok teh
- Mayonaise 2 sendok makan
Cara Membuat Kebab
- Siapkan pan kemudian olesi dengan margarine lalu panggang tortila sebentar diatas pan. Panggang sampai muncul bercak kecoklatan kemudian angkat.
- Setelah itu tumis bawang bombay sampai agak layu.
- Ambil piring kemudian letakkan tortila diatasnya lalu tata tumisan bawang bombay diatasnya, selada, timun, serta tomat.
- Kemudian sberi saus tomat atau saus sambal diatas sayuran tadi.
- Kemudian letakkan daging kebab yang sudah dipotong tadi diatasnya dengan bentuk memanjang.
- Setelah itu tambahkan mayones diatasnya ratakan kemudian gulung tortilanya.
- Kebab siap untuk disajikan.
Resep Daging Kebab Turki
Bahan:
- Daging sapi 1 kg potong melintang mengikuti serat
- Bawang putih 4 siung
- jahe 4 cm
- Ketumbar 1 sendok teh
- Yoghurt rasa plan 200 cc
- Cabe merah 6 buah
- Garam secukupnya
- Lada secukupnya
Cara Membuat Daging Kebab Turki
- Pertama daging sapi dicuci sampai bersih kemudian pukul-pukul hingga menjadi agak lebar.
- Setelah itu tumbuk halus cabe merah, bawang putih, jahe serta ketumbar.
- Setelah itu lumuri daging sapi dengan bumbu yang dihaluskan, usahakan sampai rata.
- Kemudian tambahkan yoghurt, garam, dan juga lada. Diamkan kurang lebih sekitar 10 menit.
- Jika bumbu sudah meresap didalam daging, panggang sampai daging benar-benar matang.
Cobain juga camilan yang mengenyangkan ini bun :
Nah itu dia serangkaian resep kebab yang bisa saya bagikan kepada bunda di rumah. Semoga bermanfaat yaa bun. Oh ya kalau bunda pengen mengganti daging yang digunakan untuk membuat kebab pun bisa, seperti daging ayam, atau ikan. Supaya nggak bosen bun. Selamat mencoba di rumah yaa