Tempat Resep Masakan

Senin, 26 Januari 2015

Resep Arem-Arem Camilan Mengenyangkan

Resep Arem-Arem Camilan Mengenyangkan - Kalau sedang bepergian pasti bunda males kan bawa makanan yang ribet untuk ditaruh dalam tempat makanan, karena takut tumpah dalam mobil dan lain sebagainya. Sekarang bunda nggak perlu khawatrir kalau bepergian, karena bunda bisa membuat arem-arem, yaitu makanan yang dibuat dari nasi dan mempunyai isi didalamnya seperti kentang, wortel, tahu dan lain sebagainya. Kemudian dibungkus dengan daun pisang, digulung lalu dikukus. Meskipun kelihatannya sangat simple, namun arem-arem cukup mengenyangkan bagi perut jika dikonsumsi.


Sebenarnya arem-arem itu sendiri ada dua macam bunda, yaitu arem-arem nasi dan arem-arem mie. Nah, arem-arem mie pun tak jauh berbeda dengan arem-arem nasi yang sudah saya jelaskan diatas. Jika bunda ingin membuat arem-arem mie, tinggal mengganti nasi dengan mie. Kemudian isi didalamnya menyesuaikan selera bunda. Kalau bunda berminat untuk cobain arem-arem untuk sekedar dikonsumsi sendiri, bisa liat resep Sarah Quin yang akan saya bagikan kali ini.

Resep Membuat Arem-Arem

Bahan:
  • Beras 250 gram
  • Santan kental 150 ml
  • Air 350 ml
  • Garam 1 sendok teh
  • Daun salam 1 lembar
  • Daun pisang untuk membungkus
Bahan isi:
  • Daging giling 175 gram
  • Wortel 1/2 buah, potong dadu kecil
  • Tahu 1 kotak, potong dadu sangat kecil kemudian goreng setengah matang
  • Santan kental 150 ml
Bumbu yang dihaluskan:
  • Bawang putih 2 siung
  • Bawang merah 2 butir
  • Cabe merah 3 buah
  • Tomat 1/2 buah
  • Lengkuas 1 cm
  • Gula pasir 1 sendok teh
  • Garam 1/2 sendok teh

Cara Membuat Arem-Arem

  1. Pertama beras dicuci sampai bersih kemudian rebus bersama dengan air, santan, garam, serta daun salam. Masak hingga menjadi aroanan yang lembek kemudian sisihkan.
  2. Selanjutnya siapkan wajan kemudian panaskan minyak goreng lalu tumis bumbu halus sampai baunya harum, masukkan daging, wortel, tahu, dan juga santan. Aduk sampai santan menyusut dan bumbu meresap, kemudian sisihkan.
  3. Setelah itu siapkan daun pisang lalu ambil sekitar 3 sendok makan nasi aronan lalu letakkan dua sendok teh bahan isi kemudian tutup dan gulung. Bungkus sambil dipadatkan lalu lipat kedua ujungnya. Lakukan sampai adonan habis.
  4. Jika semua adonan selesai dibungkus daun pisang, kukus dalam dandang yang berisi air mendidih.
  5. Kukus hingga benar-benar matang.
Camilan yang mengenyangkan dan praktis dibawa kemana aja bisa diliat dibawah ini bun :

Arem-arem siap untuk disantap dan bisa dibawa kemana aja.. Mudah banget kan bun cara membuatnya? Saya yakin bunda sama sekali tidak akan mengalami kesulitan setelah melihat resep diatas. Akan terasa lebih nikmat lagi jika disajikan ketika masih hangat bunda, apalagi ditemani secangkir teh hangat. Akan terasa hangat pula tubuh kita. Semoga bermanfaat dari resep diatas.

Resep Arem-Arem Camilan Mengenyangkan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown