Resep Cara Membuat Kue Bika Ambon - Bika ambon merupakan kue yang dibuat dengan cara dipanggang. Bentuknya sendiri tidaklah terlalu besar dan bisa dikatakan agak mini. Secara umum bentuknya kotak memanjang serta terdapat lubang-lubang layaknya letupan. Lubang-lubang inilah yang menjadikan bika ambon teksturnya sangat unik. Jika digigit seperti ada sela-sela dicampur dengan tekstur yang kenyal. Semua tekstur, rasa dan bentuknya terjadi karena resep bika ambon terhitung unik. Pada umumnya kue menggunakan tepung terigu ataupun tepung beras maka resep kue ambon sendiri menggunakan tepung tapioka. Walaupun resepnya unik namun cara membuat bika ambon biasa saja, pkoknya sangat mudah. Soal rasa Resep cara membuat kue bika ambon jangan diragukan lagi kenikmatannya, buktinya di acara-acara besar biasa digunakan.
Kita tahu sendiri kebutuhan kue semakin melonjak naik secara drastis. Lihat saja sebagai undangan pernikahan hari besar layaknya pernikahan yang dulunya membawa nasi kini telah berganti menjadi kue atau roti. Salah satu kue yang melonjak dan makin banyak penggemarnya adalah kue bika ambon yang dibuat dengan cara dipanggang. Langsung dilihat yuk resep bika ambon.
Resep Bika Ambon Panggang
Bahan Utama
- Air matang
- 30 gr Tepung Terigu, anyak dahulu agar dapat diambil yang lembut saja
- 1/2 sdm Ragi
Bahan Kocokan
- 2,5 ons Gula
- 1/4 sdt Garam halus
- 5 Telur Ayam, ambil kuningnya saja
- 2 sdt Vanili
- 2,5 ons Tepung Tapioka, pilih yang lembut jangan sampai ada yang menggumpal
Bahan Rebusan
- 4 Daun Pandan
- 1 Serai
- 1/2 butir kelapa dibuat menjadi 1/2 liter santan
Cara Membuat Bika Ambon
- Campurkan semua bahan utama di dalam sebuah wadah lalu aduk menggunakan tangan yang bersih hingga ragi rata dengan tepung. (sebut saja adonan utama)
- Ambil bahan kocokan kecuali Tepung Tapioka. Semua bahan yang diambil kemdian masukkan dalam wadah. Sekarang kocok secara cepat semuanya sampai mengeluarkan busa yang kental. (sebut saja adonan kocokan)
- Tuangkan adonan kocokan kedalam adonan utama. Tinggal diaduk merata.
- Langkah selanjutnya adalah menaburkan tepung tapioka secara perlahan dan sambil diaduk. Menaburkan secara perlahan sambil mengaduknya dapat mempercepat proses perataan adonan. (sebut saja adonan setengah jadi)
- Tuangkan bahan rebusan ke dalam panci perebusan. Didihkan dan sesekali aduk. Jika sudah keluar letupan-letupan yang besar dari rebusan santan silahkan angkat. Usahakan jangan sampai menggunakan api besar karena dapat mempercepat uap air sehingga santan terbuag percuma.
- Santan yang direbus kemudian disaring agar daun pandan dan lainnya dapat disihkan dengan mudah.
- Tuangkan santan kedalam adonan setengah jadi. Agar mudah meratakannya gunakan mixer. Lakukan hingga tercampur rata. (jadilah adonan sempurna)
- Gunakan loyang yang berbentuk persegi atau persegi panjang kemudian bagian dalamnya olesi menggunakan margarin.
- Tuangkan adonan sempurna ke loyang yang sudah diolesi margarin.
- Masukkan kedalam oven hingga permukaan atasnya kuning kecoklatan.
- Potong sesuai selera. Saya sarankan utuk memotongnya dengan panjang 5 cm, lebar 2,5 cm dan tebal 1 cm.
Jangan Lupa diCoba Resep Kue khas Lebarannya, yaitu:
Resep cara membuat kue bika ambon memang membutuhkan tahap yang agak rumit dimulai dari steap per steap. Lumayan rumitnya pembuatan kue bika saya rasa akan melatih kemampuan memasak. Pesan saya latihlah pembuatan kue yag rumit agar saat menemukan jenis kue baru anda tidak akan mengalami kesulitan dalam membuatnya. Saya doakan resep bika ambon berhasil anda praktekkan.