Tempat Resep Masakan

Minggu, 27 Juli 2014

Resep Cara Membuat Es Kacang Merah Palembang

Resep Cara Membuat Es Kacang Merah - Tau kacang merah kan?? Bagaimana menurut kalian jika kacang merah ini menjadi sajian yang menyegarkan? Menarik bukan? Kalau biasanya kacang merah dijadikan bahan dalam membuat masakan rumahan, kali ini saya akan beragi info untuk membuat kacang merah menjadi es kacang merah untuk menu pembuka ataupun menu penutup khas palembang pokoknya yang penting lezat lah. Untuk membuat es kacang merah yang lembut kuncinya adalah merendam kacang merah terlebih dahulu sebelum dioleh menjadi es. Membuat es kacang merah memang lebih rumit di banding Cara Membuat Es Cincau Hijau ataupun Cara Membuat Es Buah.

Es Kacang Merah Palembang


Dalam perendaman itu juga, kita bisa mengetahui mana kacang yang berkualitas bagus dan yang tidak. Jika kacang merahnya tenggelam maka itu yang berkualitas bagus, namun jika kacang merahnya mengapung itu yang berkualitas jelek dan sebaiknya dibuang saja karena dapat mempengaruhi rasa dari es kacang merahnya. langsung saja yuk, kita buat es kacang merahnya. Ini dia cara membuat es kacang merah ala Sarah Quin.

Resep Es Kacang Merah

Bahan:
  • 200 gram kacang merah, cuci dan rendam dengan air selama 3 jam
  • 2 lembar daun pandan
  • 1/4 sdt garam
  • 150 ram gula
  • es batu secukupnya
  • 5 sdm susu kental manis
Kuah Santan:
  • 150 ml santan kental
  • 1 sdt tepung maizena dan larutkan kealam air
  • 1 lbr daun pandan

Cara Membuat Es Kacang Merah

  1. Rebus air, kacang merah, gula, dan daun pandan. Tunggu sampai kacang merah matang dan angkat
  2. Rebus santan dengan daun pandan sampai mendidih
  3. Masukkan kacang merah secukupnya kedalam mangkuk, tambahkan es batu yang telah diserut dan siram dengan santan. Tambakan dengan susu kental manis dan sajikan
Seger banget kan es kacang merahnya. Apalagi kalau disantap disiang hari saat cuaca sedang panas. Langsung adem tubuh kita. Dalam penyajian es kacang merah ini, selain menggunakan susu kental manis (susu putih) kamu juga dapat menggantinya dengan susu coklat, sedangkan sirupnya kalian juga bisa menggantinya dengan sirup dengan rasa yang lainya.Tergantung dengan selera kalian masing-masing. es kacang merah ini patut sekali untuk dicoba karena rasanya yang lezat nan segar dan tentunya bergizi tinggi.

Resep Cara Membuat Es Kacang Merah Palembang Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown