Tempat Resep Masakan

Jumat, 05 September 2014

Resep Cara Membuat Kue Kacang Isi Moka

Resep Cara Membuat Kue Kacang Isi Moka - Banyak aneka jenis kue kering yang banyak diburu oleh semua kalangan, salah satu contoh adalah seperti kue kacang isi moka. Resep kue kacang isi moka ini banyak dicari oleh semua orang diseluruh penjuru nusantara karena kue kering yang dipadukan dengan kacang serta ada isi moka di dalamnya. Tak jarang kue kacang isi moka ini disajikan dalam stoples cantik kemudian disuguhkan di meja ruang tamu ketika sedang ada tamu atau keluarga yang berkunjung.

Kue Kacang Isi Moka

Resep membuat kue kacang isi moka ini sedikit berbeda dengan kue lainnya. Bahan yang dugunakan pun agak berbeda, karena dalam membuat kue kacang isi moka ini memadukan dua bahan yang sangat disukai oleh semua kalangan, yaitu kacang dan moka. Dimana kedua bahan tersebut saya yakin akan mengobati kejenuhan anda semua dalam mencicipi kue kering. Oh ya, supaya lebih jelas bunda bisa menyimak resep berikut, agar kue kacang isi moka buatan bunda lebih menggugah selera..

Resep Membuat Kue Kacang Isi Moka

Bahan:
  • Margarine 300 gram
  • Garam 1/2 sendok teh
  • Gula Tepung 70 gram
  • Kuning Telur 2 butir
  • Selai Kacang 100 gram
  • Tepung Terigu 400 gram
  • Tepung Maizena 70 gram
  • Susu Bubuk 50 gram

Bahan Olesan:
  • Kuning Telur 4 butir
  • Susu Cair 1 sendok teh

Bahan isi:
  • Putih Telur 30 gram
  • Garam 1/4 sendok teh
  • Gula Tepung 200 gram
  • Moka Pasta 1/2 sendok teh

Cara Membuat Kue Kacang Isi Moka

  1. Siapkan wadah untuk membuat adonan.
  2. Campurkan bahan seperti margarine, gula tepung, dan garam kemudian kocok kurang lebih sekitar 3 menit sampai lembut. Setelah lembut masukkan kuning telur dan selai kacang lalu kocok kembali sampai tercampur rata.
  3. Setelah itu tambahkan tepung terigu, tepung maizena,serta susu bubuk sambil diayak dan juga diaduk agar rata.
  4. Siapkan loyang yang sudah diolesi dengan margarine supaya tidak lengket.
  5. Ambil sedikit adonan yang sudah rata tadi, kemudian bulatkan. Kemudian taruh dalam loyang tadi dan ditekan bagian tengahnya menggunakan jari supaya agak melebar.
  6. Lalu masukkan loyag kedalam ove dengan suhu sekitar 150 derajat celcius atau sekitar 10 menit sampai matang.
  7. Setelah 10 menit keluarkan loyang kemudian olesi kue dengan bahan olesan yang ada diatas, kecuali bagian yang sengaja dibuat cekung tidak diolesi.
  8. Masukkan lagi kedalam oven sekitar 25 menit atau sampai matang.
  9. Untuk membuat bahan isinya kocok putih telur dan garam sampai agak mengembang. Tambahkan gula sedikit demi sedikit sambil dikocok hingga kental. Tambahkan juga moka pasta dan aduk kembali hingga rata.
  10. Setelah tercampur rata semua bahan isinya, masukkan kedalam kantong plastik segitiga lalu lubangi bagian ujungnya. Semprotkan pada bagian cekungan kue ditengah tadi.
  11. Masukkan kembali ke dalam oven sekitar 5 menit dengan suhu sekitar 100 derajat celcius sampai kering.
  12. Jika sudah matang, keluarkan dari oven lalu sajikan jika sudah dingin.

Nah, itulah resep cara membuat kue kacang isi moka yang udah dipaparin panjang lebar.. Sudah jelas kan bunda? Tinggal cobain aja langsung resepnya, biar bisa disuguhkan ketika ada acara di rumah maupun untuk camilan keluarga sendiri. Oh ya kalo bunda pengen resep kue kering yang simple bisa liat Resep Kue Lidah Kucing yang nggak kalah nikmat. Pokonya soal kue kering bunda nggak bakalan kehabisan resep, karena di Sarah Quin tersedia banyak resep aneka kue kering yang patut untuk dicoba. Sampai jumpa dengan resep selanjutnya..

Resep Cara Membuat Kue Kacang Isi Moka Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown