Bulgogi adalah jenis masakan yang bahan dasar pembuatannya berasal dari daging, dan biasanya daging yang digunakan adalah daging sapi. Namun pada kesempatan kali ini yang akan kita ulas adalah bulgogi cumi. Yaitu resep bulgogi dengan bahan dasar cumi yang nikmat, sehingga bunda bakalan dapetin cara baru mengolah seafood khususnya cumi ini. Cara membuat bulgogi cumi ini sangatlah sederhana dan tentunya bunda nggak perlu khawatir karena dibawah ini nanti bakalan dijelasin cara bikinnya.
Sebenarnya bulgogi sendiri adalah makanan yang berasal dari Korea. Bumbu yang digunakan biasanya adalah campuran kecap asin dan gula dan ditambahkan dengan bumbu lain tergantung daerah yang membuatnya biasanya seperti apa. Kalau di Jepang bulgogi ini hampir sejenis dengan Yakiniku. Namun jika dibandingkan dengan yakiniku, bumbu daging bulgogi lebih dibuat manis. Penasaran kan gimana kalau cumi yang dimasak bulgogi? Langsung aja yuuk kita simak..
Resep Membuat Bulgogi Cumi
Bahan:
- Cumi-Cumi yang sudah kupas kulit ukuran besar 500 gram
- Jamur Shitake Kering 8 buah
- paprika 100 gram, buang bijinya, potong ukuran 3 x 4 cm
- Minyak Goreng 4 sendok makan
- Wijen Putih 2 sendok teh, disangrai
- Merica Hitam 2 sendok teh, tumbuk kasar
- Cabe Merah 6 buah, potong serong tipis
- Lettuce atau daun shiso secukupnya
Bahan untuk rendaman:
- Kecap Asin encer 6 sendok makan
- Gula Pasir 2 sendok makan
- Bawang Putih cincang 4 sendok makan
- Daun Bawang 4 batang, potong lembut
- Air jahe 2 sendok teh
- Minyak Wijen 2 sendok teh
- Minyak Goreng secukupnya
Cara Membuat Bulgogi Cumi
- Langkah pertama yang harus dilakukan adalah cumi-cumi dibelah melebar menjadi 2 bagian, dibuang lendirnya. Kemudian cuci sampai bersih cumi tersebut, allu kerat silang menyilang pada bagian dalamnya, lalu potong dengan ukuran 3 x 4 cm.
- Siapkan air panas atau mendidih yang digunakan untuk mencelupkan jamur shitake kedalamnya sebentar, angkat lalu tiriskan dan cincang kasar.
- Selanjutnya letakkan cumi dalam wadah atau mangkok kemudian tambah dengan jamur dan paprika lalu tuang bumbu perendam diatasnya dan aduk sampai rata. Diamkan sekitar 1/2 jam supaya bumbu meresap lalu tiriskan.
- Setelah itu siapkan wajan lalu panaskan minyak goreng kemudian masukkan cumi, jamur, dan paprika yang direndam tadi. Masukkan kedalam wajan secara bertahap lalu masak sampai cumi-cumi menggulung matang kemudian angkat.
- Siapkan piring saji lalu taruh lettuce atau daun shiso diatasnya, tambahkan juga cumi-cumi diatasnya.
- Setelah itu taburi diatasnya dengan wijen, merica hitam, dan coba iris.
- Setelah itu sajikan bulgogi cumi selagi hangat.
Resep Cara Membuat Bulgogi Cumi sudah siap untuk disajikan.. Mudah bukan bunda cara membuatnya? Saya yakin bunda bisa mencoba resep masakan yang berasal dari Korea ini, hanya saja kali ini kita menggunakan cumi sebagai bahan dasarnya. Kalau bunda pengen cobain resep lauk yang nggak kalah nikmatnya dan pasti disukain oleh anak-anak bisa liat Resep Cara Membuat Galantin Enak yang ada di Sarah Quin, karena bahan dasarnya juga daging namun kali ini dibuat dengan tekstur yang lembut.
5.