Tempat Resep Masakan

Senin, 13 Juli 2015

Cara Membuat Manisan Belimbing Wuluh Mudah

Banyak cara mengkonsumsi aneka jenis buah untuk memenuhi asupan vitamin dan gizi yang diperlukan oleh tubuh kita. Seperti dibuat aneka minuman atau jus, maupun dikonsumsi secara langsung. Agar tidak bosan bunda juga bisa mengkreasikan aneka buah-buahan yang ingin dikonsumsi menjadi manisan. Seperti belimbing wuluh yang dikenal dengan rasa asamnya yang teramat sangat bisa disulap menjadi manisan yang nikmat, ya manisan belimbing wuluh namanya. 

Cara Membuat Manisan Belimbing Wuluh Mudah

Kalau di daerah saya biasanya belimbing wuluh digunakan untuk membuat campuran sayur asam bun supaya rasanya asam sehingga saya berfikiran bagaimana agar belimbing wuluh bisa dikonsumsi dengan menghilangkan rasa asamnya. Kebetulan pernah baca-baca resep di internet tentang cara membuat manisan belimbing wuluh, langsung saja saya praktekkin waktu itu juga. Kebetulan juga dirumah lagi nggak ada stok camilan, cocok banget kan.

Resep Manisan Belimbing Wuluh

Bahan:
  • Belimbing wuluh 2 kaleng
  • Gula pasir 1 1/2 kg
  • Garam 2 sendok makan
  • Kapur sirih 2 sendok makan

Cara Membuat Manisan Belimbing Wuluh

  1. Belimbing wuluh dicuci bersih kemudian buang sedikit bagian ujungnya.
  2. Setelah itu siapkan 2 liter air untuk membuat larutan garam.
  3. Lalu masukkan belimbing wuluh yang sudah dicuci bersih tadi kedalam larutan garam, rendam setengah jam.
  4. Setelah setengah jam angkat dan tiriskan.
  5. Kemudian siapkan 4 liter air kapur sirih dan rendam belimbing didalamnya selama 120 menit.
  6. Setelah itu angkat cuci dan bersihkan.
  7. Kemudian didihkan 4 liter air masukkan belimbing wuluh angkat dan tiriskan.
  8. Lalu rebus air 2 liter dan gula pasir sampai mendidih.
  9. Kemudian matikan api angkat panci dan rendam belimbing wuluh selama 1 malam.
  10. Setelah satu malam tiriskan dan rebus dan rendam lagi.
  11. Setelah mendidih masukan belimbing wuluh dan simpan lagi semalaman.
  12. Setelah semalam tiriskan dan manisan belimbing wuluh siap dikonsumsi.
Kalau ingin yang beda cobain ini bunda:
 

Mudah bukan untuk meyulap belimbing wuluh menjadi manisan yang nikmat? Semoga bermanfaat ya bun resep diatas lumayan bisa bikin camilan sendiri di rumah.

Cara Membuat Manisan Belimbing Wuluh Mudah Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown