Resep Cara Membuat Bolu Kukus Sakura - Bolu kukus sakura merupakan jenis jajanan tradisional yang sampai saat ini masih banyak sekali diminati oleh semua kalangan. Warnanya yang coklat tua dan bentuknya yang indah membuat kue bolu kukus sakura ini tampak lebih cantik. Bolu kukus sakura sangat mudah kita jumpai di pasar tradisional yang menyediakannya, atau juga di pedagang kaki lima yang menjajakan aneka macam jenis kue basah. Resep bolu kukus sakura ini juga tak pernah ketinggalan untuk dihidangkan dalam berbagai kesempatan acara.
Bahan yang digunakan untuk membuat bolu kukus sakura ini tidak jauh berbeda dengan Resep Bolu Kukus Pelangi Manis dan Resep Bolu Ubi Ungu Lembut hanya saja ada sedikit bahan yang agak berbeda. Tekstur dari bolu kukus sakura ini sendiri sangat lembut dan kenyal sehingga anda yang menikmatinya akan ketagihan untuk mencobanya lagi dan lagi. Meskipun banyak sekali pedagang yang menyediakannya tidak ada salahnya jika bunda mampu mencoba membuatnya sendiri di rumah untuk disajikan ketika santai maupun ketika ada acara..
Resep Bolu Kukus Sakura
Bahan:
- Tepung Terigu 450 gram
- Mentega 100 gram, larutkan dengan air
- Air 500 ml
- Gula Pasir 500 gram
- Telur 4 butir
- Baking Powder 1 sendok makan
- Baking Soda 1 sendok makan
- Garam 1/4 sendok teh
Cara Membuat Bolu Sakura
- Campurkan tepung terigu, baking soda, baking powder, dan garam kemduian ayak supaya
- lembut.Setelah itu ambil sebagian dari gula pasir yang ada lalu dipanaskan hingga meleleh dan menjadi kecoklatan, setelah meleleh beri air secukupnya dan masak sampai karamel larut dan juga mendidih, setelah itu jika sudah mendidih angkat dan dinginkan terlebih dahulu.
- Setelah itu telur dikocok bersama dengan sebagian gula yang tersisa tadi hingga mengembang, tambahkan juga karamel yang sudah dingin tadi. Kemudian kocok lagi sampai semua rata.
- Tambahkan ayakan campuran tepung terigu dan mentega cair secara bertahap, sambil diaduk sampai rata.
- Siapkan cetakan dan olesi dengan mentega jika semua adonan sudah tercampur rata lalu tuang adonan didalamnya.
- Setelah semua cetakan selesai diisi masukkan ke dalam panci kukusan dan kukus kurang lebih sekitar 20 menit atau sampai matang. Jika sudah matang angkat dan sajikan.
Resep Cara Membuat Bolu Kukus Sakura siap untuk disajikan. Nggak ada yang sulit kan bunda penjelasan dari Sarah Quin diatas. Saya yakin bunda di rumah bisa langsung mencobanya sendiri, untuk mengisi waktu luang bunda ketika libur kerja, pasti anak-anak dan suami seneng banget untuk mencicipinya. Apalagi jika bolu kukus sakura disajikan dengan teh hangat atau secangkir kopi, akan terasa lebih menggugah selera deh bunda.