Resep Membuat Dadar Gulung Isi Sosis Ayam - Kalau dirumah anak-anak susah banget buat makan karena lauk, bunda bisa cobain resep yang satu ini yaitu dadar gulung isi ayam. Resep dengan bahan dasar telur dadar kemudian digulung dan diberi bahan isi sosis ayam serta daging ayam akan menggugah selera makan anak anda bun. Apalagi anak kecil paling suka dengan makanan yang berbau sosis sehingga bunda bisa mengolahnya dalam bentuk masakan yang bervariasi.
Dadar gulung isi sosis ayam ini juga tetap enak disajikan dengan tanpa nasi. Biasanya saya menyajikannya dengan cocolan saus, sehingga sekilas hampir sama dengan martabak telur. Namun berbeda dengan martabak telur, karena dadar gulung isi sosis ayam mempunyai citarasa yang lebih gurih. Penasaran dengan rasanya kan bun? Yuk langsung kita simak cara membuatnya berikut ini.
Resep Membuat Dadar Gulung Isi Sosis Ayam
Bahan:
- Telur 4 butir, dibuat dadar
- Telur 2 butir, dikocok
- Daging ayam 200 gram, cincang
- Sosis ayam 2 buah
- Kecap manis 2 sendok makan
- Lada halus 1 sendok teh
- Garam 1/2 sendok teh
Cara Membuat Dadar Gulung Isi Sosis Ayam
- Pertama siapkan wajan dan panaskan minyak, buatlah dadat telur seperti biasanya ketika bunda membuat, kemudian sisihkan.
- Setelah itu siapkan wadah atau mangkok untuk mencampur bahan seperti daging ayam cincang, sosis ayam, kecap, lada, garam, dan juga telur yang sudah dikocok tadi, aduk semuanya hingga rata.
- Jika sudah rata kemudian ambil sekitar 4 sendok makan adonan campuran tadi lalu letakkan diatas dadar telur yang dibuat tadi, lalu gulung hingga terlihat rapi.
- Lakukan sampai adonan habis.
- Setelah itu kukus gulungan telur kurang lebih skeitar 1/4 jam, kemudian angkat dan potong, baru kemudian digoreng lagi sampai matang.
Baca juga yaa bun:
Resep Cara Membuat Martabak Telur Kubis
Cara Membuat Martabak Telur Enak Crispy
Dadar gulung isi sosis ayam siap untuk disajikan.. Simple kan bun cara membuatnya? Lumayan bisa bunda jadikan bekal anak ketika berangkat sekolah ataupun bekal ketika piknik bersama keluarga. Enak, mudah dibuat, dan praktis dibawa kemana-kemana. Langsung cuuss cobain aja yaa bun.
Resep Cara Membuat Martabak Telur Kubis
Cara Membuat Martabak Telur Enak Crispy
Dadar gulung isi sosis ayam siap untuk disajikan.. Simple kan bun cara membuatnya? Lumayan bisa bunda jadikan bekal anak ketika berangkat sekolah ataupun bekal ketika piknik bersama keluarga. Enak, mudah dibuat, dan praktis dibawa kemana-kemana. Langsung cuuss cobain aja yaa bun.