Tempat Resep Masakan

Sabtu, 07 Maret 2015

Resep Surabi Makanan Tradisional Khas Bandung

Resep Surabi Makanan Tradisional Khas Bandung - Setiap daerah memiliki ciri khas dengan kulinernya masing-masing, tidak terkecuali kota kembang Bandung. Bandung sejak dulu hingga sekarang terkenal dengan kue surabinya. Ya, memang di daerah lain seperti Solo misalnya juga terdapat kue surabi namun kalau di Solo bentuknya lebih tipis dan rasanya lebih manis. Kalau anda semua berkesempatan berkunjung ke Bandung saya sarankan untuk mencoba makanan tradisional Bandung ini, karena rasanya yang manis dan teksturnya yang lembut terasa pecah banget di mulut.


Bandung memang sangat terkenal dengan kue surabinya sehingga tak heran kalau banyak sekali pedagang-pedagang yang menjajakan makanan tradisional ini. Namun bagi anda warga luar kota Bandung tak perlu berkecil hati, karena anda bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah. Kalau ada diantara bunda yang belum tau resepnya, bisa liat resep yang akan saya bagikan kali ini.

Resep Membuat Surabi

Bahan:
  • Kelapa parut muda 300 gram
  • Minyak goreng 4 sendok makan
  • Keju parut secukupnya
  • Santan kelapa 1000 ml
  • Tepung beras 500 gram (kualitas baik)
  • Garam halus 1 sendok teh
Bahan larutan gula:
  • Santan kelapa 1000 ml
  • Daun pandan 4 lembar (ikat simpul)
  • Garam halus 1 sendok teh
  • Palm sugar 500 gram

Cara Membuat Surabi

  1. Pertama campurkan tepung beras, kelapa parut, garam, kemudian tuangkan santan kelapa secara perlahan sambil diaduk sampai adonan rata.
  2. Setelah itu, siapkan cetakan serabi kemudian beri sedikit minyak goreng.
  3. Setelah itu tuangkan adonan tadi kedalamnya lalu masak adonan serabi sampai mengeluarkan gelembung-gelembung kecil, kemudian tambahkan parutan keju diatasnya dan masak hingga matang.
  4. Lalu angkat dan tiriskan.
  5. Masak semua adonan hingga habis.
  6. Selanjutnya, masak semua bahan larutan gula merah hingga mendidih, setelah mendidih kemudian angkat dan dinginkan terlebih dahulu.
  7. Dan yang terakhir, sajikan kue serabi diatas piring saji kemudian tuangkan larutan gula diatasnya.
Resep tradisional lainnya yang patut buat dicobain:

Surabi khas Bandung sudah siap untuk disuguhkan.. Dijamin deh bun rasanya pasti pecah banget di mulut. Kalau bunda nggak percaya bisa langsung coba membuatnya sendiri di rumah. Selamat mencoba bunda.

Resep Surabi Makanan Tradisional Khas Bandung Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown