Cara Membuat Cah Brokoli Hati Ampela Ayam - Kalo udah dateng musim ujan kayak gini mesti bawaannya pengen makan terus kan bun? tenang aja bun stok resep Sarah Quin nggak akan habis, karena hari ini akan ada satu resep yaitu cah brokoli hati ampela ayam. Seperti yang telah kita ketahui hati ampela ayam memang sangat nikmat jika diolah dengan bumbu kecap. Namun taukan anda kalau hati ampela ayam juga mengandunf kolesterol yang tinggi?
Nah oleh sebab itu, bunda juga harus memperhatikan kandungan apa saja yang ada pada makanan yang bunda konsumsi. Kalau bunda ingin menikmati hati ampela ayam nggak usah khawatir akan resiko kolesterol, karena bisa diolah dengan aneka macam sayuran yang memasok serat bagi tubuh. Nah, brokoli bisa menjadi salah satu campuran dalam membuat masakan kali ini. So, selain nikmat juga tentunya akan menyehatkan bagi tubuh anda.
Resep Membuat Cah Brokoli Hati Ampela Ayam
Bahan:
- Hati ayam 10 buah, rebus lalu potong
- Ampela ayam 10 buah, rebus lalu potong
- Minyak sayur 4 sendok makan
- Bawang putih 4 siung, cincang halus
- Bawang bombay 100 gram, cincang kasar
- Jahe muda 2 cm, potong tipis
- MAGGI Seasoning 4 sendok makan
- Minyak wijen 1 sendok teh
- Merica bubuk 1 sendok teh
- Air 500 ml
- Brokoli 500 gram, bersihkan
- Tepung kanji 1 sendok makan, larutkan dengan air
Cara Membuat Cah Brokoli Hati Ampela Ayam
- Pertama siapkan wajan kemudian panaskan minyak untuk menumis bawang putih dan bawang bombay sampai layu dan baunya harum.
- Setelah itu tambahkan jahe, aduk kembali sampai baunya harum.
- Kemudian masukkan hati, ampela, dan bumbu lainnya serta tidak ketinggalan air. Aduk hingga semuanya tercampur rata dan masak sampai mendidih.
- Setelah itu masukkan brokoli yang sudah dibersihkan dan masak kembali.
- Kemudian tambahkan larutan tepung kanji aduk lagi sampai rata dan mengental.
- Jika sudah mengental dan matang cicipi, jika rasanya sudah pas angkat dan sajikan.
Resep Cara Membuat Tumis Brokoli Jamur Tiram
Resep Cara Membuat Capcay Goreng Aneka Sayuran
Resep Cara Membuat Trancam
Resep Cara Membuat Tumis Pepaya Muda
Cah brokoli hati ampela ayam siap untuk disajikan.. Akan terasa lebih nikmat jika disajikan selagi hangat bersama dengan nasi putih yang hangat. Nggak perlu dengan lauk lainnya bun, karena rasanya sudah sedap dan terasa bumbunya sampai kedalam brokoli dan ampela hati.