Tempat Resep Masakan

Jumat, 25 Maret 2016

Cara Membuat Roti Sobek Mengembang Langsung Berhasil

Coba bikin roti sobek buat anakku yang senang ngemil langsung berhasil mengembang banget rotinya. Modal seadanya tapi keluarga semua kebagian. Makasih ya bunda yang pernah posting resepnya. Aku kebetulan pakai terigu biasa dan hasilnya sangat bagus kalau mau lebih profesional silahkan saja pakai yang bermerk namun kembali lagi ya resep sama hasil bisa beda tergantung garis tangan.

Resep Roti Sobek

Bahan:
  • 1/2 kg terigu
  • 6 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 1 sdt fermipan 
  • 200 ml air
  • 3 sdm mentega
  • 1 butir telur

Cara Membuat Roti Sobek

  1. Campur telur, gula pasir garam dan fermipan. Lalu masukan terigu dan air aduk sampai kalis.
  2. Setelah kalis masukan mentega aduk sampai rata.
  3. Diamkan kurang lebih 1 jam tutup pakai serbet hingga adonan mengembang 2x lipat. Bagi adonan sesuai selera diamkan lagi 30 menit. Setelah itu masukkan isian (coklat atau selai strawberry) diamkan 5 menit lalu siap di panggang
  4. Di jamin buat ibu-ibu yang pengen nyoba gak akan gagal.

Cara Membuat Roti Sobek Mengembang Langsung Berhasil Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown